Anugerah Syiar Ramadan 2024, TRANS7 Gondol Tiga Piala, Salah Satunya The Police

- 14 Mei 2024, 07:47 WIB
Anugerah Syiar Ramadan 2024, TRANS7 Gondol Tiga Piala, Salah Satunya The Police
Anugerah Syiar Ramadan 2024, TRANS7 Gondol Tiga Piala, Salah Satunya The Police /TRANS7


KabarDKI.com - TRANS7 raih tiga penghargaan pada ajang Anugerah Syiar Ramadan 2024. Apresiasi tersebut diberikan pada penyelenggaraan Anugerah Syiar Ramadan 2024 pada hari Rabu, 8 Mei 2024 di Jakarta, untuk program Cinta Surga Cinta Islam pada Kategori Dakwah Talkshow (Dialog), Jejak Al Qur’an pada Kategori Dokumenter, The Police pada Kategori Liputan Ramadan (TV), Sahur Lebih Segerrrr pada Kategori Variety/Reality Show dan Imbauan Mudik Si Gundul pada Kategori Iklan Layanan Masyarakat Ramadan (TV).

Baca Juga: Jadi Sisi Di Antara Dua Cinta, Esta Pramanita Gagal Move On dari Kevin Kambey

Anugerah Syiar Ramadan merupakan kolaborasi antara KPI Pusat bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI). Anugerah yang rutin diadakan setiap tahun ini merupakan salah bentuk apresiasi terhadap kerja keras lembaga penyiaran atas kepedulian dan konsistensi menghadirkan siaran yang sehat dan berkualitas selama bulan Ramadan. Sebanyak 14 kategori penghargaan untuk televisi diperlombakan dalam anugerah yang bertemakan “Merajut Persatuan Melalui Siaran Ramadan Yang Menyejukkan”.

Proses penilaian dilakukan Tim Juri yang terdiri dari Komisi I DPR RI, Komisioner KPI Pusat, Majelis Ulama Indonesia, Kemenag, serta Organisasi masyarakat seperti Fatayat Nahdlatul Ulama dan Nasyiatul Aisyiyah. Dewan juri memiliki kriteria penilaian yang diterapkan, seperti harus memenuhi pedoman penyiaran, waktu penyiaran harus tayang saat bulan Ramadan 2024, selaras dengan semangat Ramadan, tidak pernah mendapatkan sanksi dari KPI, dan program siaran baru atau kemas ulang.

 "Terima kasih KPI Pusat, Majelis Ulama Indonesia dan Kementerian Agama RI atas apresiasi yang diberikan. Sebagai stasiun televisi yang selalu berupaya memproduksi program serta Iklan Layanan Masyarakat yang berkualitas, Kami sangat bersyukur kerja keras kami diapresiasi. Terima kasih kepada Dewan Direksi dan Manajemen Trans7 yang selalu memberi arahan, ruang dan kepercayaan bagi kami berkreasi” ungkap Suci Mulyaputri, Head of Public Relations TRANS7.

Baca Juga: SCTV Music Awards 2024, Siapakah yang Meraih Kategori Baru Lagu Throwback Paling Ngetop?

 Suci Mulyaputri juga berharap dengan penghargaan ini, TRANS7 semakin termotivasi untuk terus menyajikan program-program yang berkualitas dan inspiratif. Pemirsa setia dukung terus dan saksikan selalu program-program TRANS7.***

Editor: Oktafian Wahyu Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah