Meski Kasus BTS Bergulir, Mahfud MD Pastikan Pembangunan Infrastruktur Komunikasi Tetap Lancar

- 23 Mei 2023, 21:36 WIB
Meski Kasus BTS Bergulir, Mahfud MD Pastikan Pembangunan Infrastruktur Komunikasi Tetap Lancar
Meski Kasus BTS Bergulir, Mahfud MD Pastikan Pembangunan Infrastruktur Komunikasi Tetap Lancar /Antara

KabarDKI.com - Pelaksana tugas (Plt) Menteri Komunikasi dan Informatika (Plt Menkominfo) Mahfud MD pastikan pembangunan infrastruktur komunikasi yang ditangani Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) tetap berjalan lancar. Hal ini tak terpengaruh oleh kasus dugaan korupsi Base Transceiver Station (BTS) 4G yang tengah bergulir.

"Proses pembangunan proyek BTS 4G terus dilanjutkan. Bahkan proyek-proyek lain seperti satelit SATRIA, kemudian penyediaan akses-akses internet sampai ke pedesaan, program Integrasi Palapa Ring dan sebagainya juga dilanjutkan sesuai dengan program dan anggaran yang sudah disediakan," ujar Mahfud di Media Center Kemenkominfo, Jakarta Pusat, Selasa 23 Mei 2023.

Secara khusus, Mahfud MD menekankan kepada jajaran Direktur Jendral di Kemenkominfo untuk dapat membantu pengusutan penyalahgunaan dana dalam pembangunan BTS 4G untuk daerah 3T.

 Baca Juga: Menkominfo Johnny G Plate Tersangka Korupsi BTS, Negara Diperkirakan Rugi Rp8,32 Triliun

Menurutnya dari total dana yang dianggarkan untuk membangun BTS pada tahun anggaran 2020-2021 sebesar Rp10 triliun, diketahui sebenarnya hanya dibutuhkan anggaran sekitar sepertiga dana yang dikeluarkan untuk merealisasikan 4.200 titik BTS di daerah-daerah 3T.

Mahfud mengklaim angka tersebut didapatkannya usai berkonsultasi dengan banyak ahli dan pakar mengenai biaya pembangunan menara BTS.

Dengan berdasarkan laporan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) yang menyebut total kerugian negara sekitar Rp8,1-8,2 triliun akibat dugaan kasus korupsi pengadaan BTS 4G itu, Mahfud mendorong para Dirjen di Kemenkominfo untuk bisa membantu pengusutan aliran dana tersebut.

Halaman:

Editor: Tatang Adhiwidharta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x