Daftar Penginapan Dekat Stadion GBK bagi yang Ingin Menyaksikan Timnas Indonesia vs Argentina

- 30 Mei 2023, 14:00 WIB
Daftar Penginapan Dekat Stadion GBK bagi yang Ingin Menyaksikan Timnas Indonesia vs Argentina
Daftar Penginapan Dekat Stadion GBK bagi yang Ingin Menyaksikan Timnas Indonesia vs Argentina /Instagram pakindro

KabarDKI.com - FIFA Matchday edisi Juni 2023 akan menjadi daya tarik bagi masyarakat Indonesia, karena Timnas Indonesia akan melawan juara dunia, Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK). Tak salah jika nanti penginapan dekat Stadion GBK akan laris dan penuh karena diisi oleh beberapa pecinta bola agar bisa melihat aksi bintang seperti Lionel Messi, Angel Di Maria dan lain-lainnya.

Seperti diketahui, laga Indonesia vs Argentina akan berlangsung pada 19 Juni 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Bagi para pecinta bola dari luar daerah, jika berencana memesan penginapan dekat Stadion GBK tak perlu bingung. Karena ada banyak pilihan hotel yang bisa ditemukan, mulai dari hotel melati hingga hotel bintang 5.

Baca Juga: Daftar Harga Tiket Pertandingan Indonesia vs Argentina, Resmi Dijual Mulai 5 Juni

 

Berikut ini 5 Daftar Penginapan Dekat Stadion GBK bagi yang Ingin Menyaksikan Timnas Indonesia vs Argentina:

 

1. Hotel Mulia Senayan

Hotel Mulia merupakan pilihan penginapan dekat Stadion GBK. Jaraknya hanya 572 meter saja menuju stadion. Selain itu, lokasi Hotel Mulia juga sangat strategis, karena dekat dengan sejumlah pusat keramaian lainnya seperti Stasiun Palmerah, Museum Kehutanan Manggala Wanabakti, hingga pusat perbelanjaan Plaza Senayan.

Untuk fasilitas, Hotel Mulia menyediakan beberapa tipe kamar mewah yang nyaman dan juga bersih, antara lain tipe Mulia Grandeur yang dipatok dengan rate Rp3,3 jutaan per malam, kemudian Grandeur Deluxe seharga Rp 3,5 jutaan per malam, Mulia Signature tarif sewanya Rp 3,8 jutaan per malam, Executive Rp 4,1 jutaan per malam, dan Junior Suite tarifnya mulai Rp 4,6 jutaan per malam. Harga tersebut sudah termasuk fasilitas sarapan dan juga akses wifi gratis untuk para tamu. Bagi yang tertarik kamu bisa book dengan menghubungi nomor telepon (021) 5747777.

Halaman:

Editor: Tatang Adhiwidharta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x