Aksi Luar Biasa Sofyan Amrabat Buka Puasa di Tengah Pertandingan, Berkat 'Permainan' Luca Ranieri

- 2 April 2023, 15:12 WIB
Aksi Luar Biasa Sofyan Amrabat Buka Puasa di Tengah Pertandingan, Berkat 'Permainan' Luca Ranieri
Aksi Luar Biasa Sofyan Amrabat Buka Puasa di Tengah Pertandingan, Berkat 'Permainan' Luca Ranieri /REUTERS/DANIELE MASCOLO


KabarDKI.com - Gelandang Fiorentina Sofyan Amrabat menyita perhatian publik setelah dirinya menepi ke lapangan untuk buka puasa. Aksi Amrabat ini ketika timnya bertanding melawan Inter Milan di Guiseppe Meazza, Minggu (2/4/2023).

Memang Sofyan Amrabat seorang muslim berkenegaraan Maroko di laga melawan Inter Milan, dirinya tampak menepi ke pinggir lapangan pada menit ke-91 untuk buka puasa.

Aksinya diawali ketika rekan setimnya Luca Ranieri berpura-pura meminta perawatan medis, langkah ini dilakukan demi memberikan waktu ke Sofyan Amrabat bisa buka puasa.

Baca Juga: Buka Puasa dengan Makan Gorengan? Ini Saran dari Pakar

Mengutip dari Football Italia, banyak yang tidak tahu lalu penasaran mengapa Sofyan Amrabat buru-buru memakan pisang dan minum, padahal laga bakal berakhir kurang dari lima menit lagi. Maklum saja, momen ketika Ranieri cedera pada menit 90+2 disinyalir bertepatan dengan waktu maghrib di Milan.

 



Saat waktu berbuka puasa, Sofyan Amrabat mengonsumsi asupan makanan dan minuman agar dapat kembali mengisi tenaga dan energi untuk melanjutkan pertandingan.

Baca Juga: Tetap Olahraga saat Puasa Ramadhan, Pastikan 5 Nutrisi Ini Terpenuhi

Di laga ini Fiorentina berhasil mempermalukan Inter Milan denga skor tipis 0-1 di Guiseppe Meazza. Gol kemenangan Fiorentina dicetak oleh Giacomo Bonaventura di awal babak kedua. Inter Milan gagal menyamakan kedudukan hingga pertandingan berakhir.

Tentu kisah mengenai buka puasa menjadi pengalaman berharga bagi pemain muslim yang tetap menjalankan ibadah rukun Islam  di Eropa. Apalagi, kompetisi di Benua Biru sedang padat-padatnya.***

Editor: Tatang Adhiwidharta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x