Piala Dunia Panjat Tebing 2023 Kunci Indonesia Berprestasi di Olimpiade Paris 2024

- 8 Mei 2023, 08:55 WIB
Menpora RI, DITO Ariotedjo
Menpora RI, DITO Ariotedjo /Arnelia Triwardini

KabarDKI.com- Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora) Dito Ariotedjo, merasa senang dan berharap hasil baik di Piala Dunia Panjat Tebing 2023 membuka peluang besar untuk menuju Olimpiade Paris 2024.

Dengan hasil bagus ini, Menpora Dito merasa senang dan bangga. Ia menilai cabang olahraga panjat tebing memiliki peluang besar di Olimpiade 2024 mendatang.

"Nampaknya wall climbing menjadi salah satu cabor yang kita sangat harapkan. Secara statistik dan track recordnya menunjukkan bahwa untuk even dunia memang kita unggul. Jadi, semoga di Olimpiade 2024 kita diberi keberkahan dan keberuntungan," kata Menpora Dito usai memberikan bunga kepada para pemenang di Lot Enam Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (7/5) malam.

Baca Juga: Tim Balap Sepeda Indonesia Raih Emas Ketiga di SEA Games 2023

"Alhamdulillah kita sebagai tuan rumah mendapatkan emas dan perunggu dari atlet putra. Untuk putri, Desak naik peringkat dari hasil di Korea perunggu sekarang perak ini bagus," tambah Menpora Dito.

Menpora Dito menyampaikan, pemerintah melalui Kemenpora selalu mendukung kejuaraan-kejuaraan dunia digelar di Indonesia seperti IFSC Climbing World Cup di Jakarta yang digelar 6-7 Mei ini.

"Kita di Kemenpora sangat support even-even dunia seperti ini, dari sisi pendanaan dan penyelenggaraan. Untuk pelatihan atletnya kita siapkan program pelatnas jangka panjang, training centre serta try out dan try in di luar negeri," urai Menpora Dito.

Baca Juga: Insiden Bendera Indonesia Terbalik, Menteri Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kamboja Akui Kesalahan

Halaman:

Editor: Oktafian Wahyu Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x