Tiga Skenario untuk Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Olimpiade

- 28 April 2024, 10:05 WIB
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia Marselino Ferdinan (tengah) melewati dua pesepak bola Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat 26 April 2024.
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia Marselino Ferdinan (tengah) melewati dua pesepak bola Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat 26 April 2024. /ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh/foc./

KabarDKI.com - Timnas Indonesia U-23 kini sudah berada di semifinal Piala Asia U-23. Peluang untuk melaju ke babak utama Olimpiade 2024 cabor sepakbola juga semakin terbuka.

Namun, apa syarat utama agar Skuad Garuda Muda bisa mengamankan tiket lolos ke ajang olahraga paling populer di dunia tersebut? Ada tiga skenario yang bisa bikin timnas lolos ke Olimpiade.

Baca Juga: Timnas Indonesia Bakal Hadapi Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23

Skenario pertama dan yang tercepat adalah dengan mengalahkan Uzbekistan U-23 pada babak semifinal Senin 29 April 2024 nanti. Dengan melaju ke babak final, maka Indonesia otomatis mengamankan tiket Olimpiade. Sebab finalis Piala Asia U-23 memang bakal langsung lolos ke Olimpiade 2024.

Lalu skenario kedua yakni jika Timnas U-23 kalah dari Uzbekistan, maka pasukan Garuda Muda tetap bisa lolos otomatis ke Olimpiade jika menjadi juara tiga di Piala Asia U-23.

Baca Juga: Perasaan Campur Aduk Shin Tae-yong Usai Bawa Timnas ke Semifinal Piala Asia U-23

Sementara itu skenario terakhir dan yang tersulit adalah Timnas kalah di semifinal, lalu kalah lagi di perebutan tempat ketiga. Nantinya mereka harus melakoni babak playoff melawan wakil Afrika, Guinea U-23 di Prancis pada 9 Mei.***

Editor: Endah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x