Kampanye Bersama MLS dan Ali di Pesanggrahan, AHY: Semoga Demokrat Tetap Bisa Hadirkan Solusi

- 6 Desember 2023, 15:16 WIB
Kampanye Bersama MLS dan Ali di Pesanggrahan, AHY: Semoga Demokrat Tetap Bisa Hadirkan Solusi
Kampanye Bersama MLS dan Ali di Pesanggrahan, AHY: Semoga Demokrat Tetap Bisa Hadirkan Solusi /Dok. Demokrat

Baca Juga: Hadiri Pemakaman Doni Monardo, AHY: Semoga Figur Beliau Bisa Terus Kita Teladani

Kedatangan AHY disambut hangat oleh ratusan warga Jakarta Selatan serta tokoh masyarakat di Kecamatan Pesanggrahan dan Kebayoran Lama, baik dari kelurahan Bintaro, Pondok Pinang, Cipulir, hingga Petukangan Utara dan kelurahan lainnya.

Caleg DPR RI Dapil II Jakarta Melani Leimena Suharli mengatakan bahwa warga Jakarta Selatan sangat merindukan kedatangan AHY, untuk bisa menyampaikan aspirasi secara langsung kepada Ketua Umum Partai Demokrat. Terlebih, menurut Melani, mereka seringkali mendapatkan bantuan dari Partai Demokrat.

"Kenapa Demokrat seringkali menyalurkan bantuan? Karena kami ingin menjaga daya beli masyarakat tetap terjaga di tengah kondisi ekonomi yang belum pasti. Demokrat ingin masyarakat semakin sejahtera, mendapatkan pendidikan yang berkualitas dan pelayanan kesehatan mumpuni," ujar Melani.

Pada kesempatan yang sama, Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta, Ali Muhammad Johan yang juga Caleg petahana Dapil 7 nomor urut 1 mengungkapkan, sejumlah bantuan yang rutin diberikan kepada masyarakat merupakan hasil aspirasi dari program di DPR RI dan DPRD DKI Jakarta. Bantuan tersebut diberikan untuk warga tidak mampu atau kelompok masyarakat yang senantiasa berjuang bersama Demokrat.

"Ada bantuan baik dari aspirasi program di DPR RI dan DPRD DKI Jakarta maupun bantuan pribadi seperti sembako, pembinaan UMKM, wireless sound system, kursi RT, alat-alat olahraga, bahkan sewaktu pandemi ada bantuan kegiatan vaksinasi Covid-19, pembagian masker dan alat-alat kesehatan, dan bantuan lainnya," tegas Ali.

Ratusan massa yang hadir di lokasi mayoritas adalah ibu-ibu warga sekitar. Mereka terlihat bersemangat saat bertemu dengan AHY dan Annisa, sehingga terlihat tidak sabar saat minta swafoto bersama.***

 

 

Halaman:

Editor: Oktafian Wahyu Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah