Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara Siap Tampil Spektakuler Jelang Tayang Perdana 21 Juni

- 20 Juni 2024, 14:05 WIB
Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara Siap Tampil Spektakuler Jelang Tayang Perdana 21 Juni
Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara Siap Tampil Spektakuler Jelang Tayang Perdana 21 Juni /Musikal Keluarga Cemara

KabarDKI.com – Pementasan perdana Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara di Ciputra Artpreneur, Jakarta semakin dekat.

Untuk itu, Visinema Studios dan Indonesia Kaya bersama Teater Musikal Nusantara (TEMAN) mengadakan Jumpa Pers sekaligus Press Preview bersama rekan-rekan media pada 18 Juni 2024 serta Gala Premiere pada 19 Juni 2024 dengan penampilan lengkap bersama kostum meriah dan set panggung spektakuler.

Baca Juga: Panggung Musikal Keluarga Cemara Memukau ala Panggung Broadway

Seluruh cast dan crew beserta tamu undangan sangat antusias menyambut pertunjukan yang akan berlangsung mulai tanggal 21 Juni hingga 14 Juli 2024 ini. Karena dalam penayangan khusus media pada 18 Juni 2024, terungkap bahwa selain dimeriahkan oleh seniman-seniman yang berdedikasi tinggi di bidang teater musikal, pertunjukan ini juga memiliki beberapa hal yang sangat spesial.

Salah satunya suguhan visual panggung yang dinamis, di mana properti-properti yang ada di dalamnya terlihat bergerak menyesuaikan dengan alur cerita. Misalnya pergerakan transisi set rumah dari kota ke desa, hingga pohon Cemara yang bertumbuh di sepanjang pertunjukan.

Selain itu, kostum para pemain juga sangat penuh warna yang cantik berkat wardrobe dari Hagai Pakandengan didukung make up yang dipersembahkan dari BLP Beauty, kosmetik lokal berkualitas besutan makeup artist terkenal Lizzie Parra.

Tentunya ini menjadi bagian yang sangat sayang untuk dilewatkan dari Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara. Hagai Pakan, penata busana pemenang Piala Citra Festival Film Indonesia 2020 mengungkapkan bahwa ia membuat konsep yang merespon cerita Keluarga Cemara dengan beberapa sentuhan baru yang kekinian dan kontemporer, agar tetap terlihat relevan dengan kondisi saat ini.

"Konsep keseluruhan styling dan penataan busananya aku buat jadi kontemporer. Jadi kalau dilihat kasat mata, untuk kehidupan sehari-hari masih believable tapi tetap sesuai untuk kebutuhan panggung," ungkap Hagai Pakan.

Lebih lanjut, ia juga menyampaikan hal yang spesial di Pertunjukan Panggung Musikal Keluarga Cemara.

Halaman:

Editor: Oktafian Wahyu Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah