Ancol Gelar Konser Musik untuk Rayakan HUT DKI Ke-497, Segini Harga Tiketnya

- 15 Juni 2024, 13:07 WIB
Dufan Ancol Februari 2024: Harga Tiket, Atraksi Seru, dan Tips Berlibur!
Dufan Ancol Februari 2024: Harga Tiket, Atraksi Seru, dan Tips Berlibur! /temanhealing.id

KabarDKI.com - Puncak peringatan Ulang Tahun DKI Jakarta ke-497 bakal dilangsungkan pada 22 Juni 2024. Ancol bakal menyuguhkan acara musik spesial pada tanggal tersebut. Oleh karena itu, PT Pembangunan Jaya Ancol sudah menyediakan lahan parkir luas untuk para pengunjung.

Hal tersebut sebagai bentuk langkah antisipasi bakal membludaknya pengunjung di kawasan Ancol pada 22 Juni 2024. Sebab, pada tanggal tersebut akan ada konser grup Dewa featuring Virzha dan Anda & The Backbone di Pantai Carnaval Ancol.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Euro 2024 Hari Ini Sabtu 15 Juni 2024

"Di Pantai Carnaval kami sudah mengakomodir sekitar 3.000 kendaraan. Karena memang padatnya akan di konser Dewa, kami akan memperbanyak titik-titik parkir mendekati area 'event'," ujar Vice President Strategic Partnership & Customer Relations PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Aldhita Prayudhi Putra, dikutip dari Antara.

"Jadi, pintu karnaval akan kami buka sebagai akses keluar, dan juga pintu timur, dan pintu lainnya," tambahnya.

Baca Juga: Cari Pemeran Toph Beifong, Netflix Gelar Audisi Avatar: The Last Airbender Season Kedua

Ancol bakal mengadakan sejumlah promo spesial sebagai bagian dari perayaan HUT Jakarta ke-497. Salah satunya adalah tiket gratis masuk Ancol dari 1 Juni hingga 21 Juni 2024.

Untuk acara perayaan HUT DKI Jakarta pada 22 Juni di Ancol, tiket masuk yang dipatok adalah Rp150 ribu. Harga tersebut untuk menikmati seluruh kawasan Ancol, temasuk acara konser musik di Pantai Carnaval.***

Editor: Endah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah