Anies Disebut Pilih AHY sebagai Cawapres di Pilpres 2024

- 31 Agustus 2023, 21:51 WIB
Anies Disebut Piliha AHY sebagai Cawapres di Pilpres 2024
Anies Disebut Piliha AHY sebagai Cawapres di Pilpres 2024 /Dok. Partai Demokrat

KabarDKI.com - Partai Demokrat menyebut bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan telah memilih Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai calon wakil presiden atau cawapres pada Pilpres 2024 mendatang.

Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya mengatakan bahwa Anies menghubungi AHY pada 12 Juni 2023 untuk menyampaikan keinginannya.

"Capres Anies menghubungi pada 12 Juni 2023 dan mengatakan kepada Ketum AHY, 'Saya ditelepon beberapa kali oleh Ibu saya dan guru spiritual saya, agar segera berpasangan dengan capres-cawapres Anies-AHY'," ujar Teuku.

Baca Juga: Rilis Videoklip Lagu Perubahan dan Perbaikan, AHY: Kita Dukung Terus Pekerja Seni Kita

Kemudian, Anies memutuskan untuk memilih AHY sebagai Cawapresnya pada 14 Juni 2023. Nama AHY pun telah disampaikan kepada para ketum dan majelis tertinggi partai koalisi.

"Dalam hal ini, langsung kepada Surya Paloh (Ketum NasDem), Salim Segaf Al Jufri (Ketua Majelis Syuro PKS) dan Ahmad Syaikhu (Presiden PKS), serta kepada AHY dan Susilo Bambang Yudhoyono dalam kapasitasnya sebagai Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat," imbuhnya.

Menurut Anies, kata Teuku, para pimpinan partai politik itu tidak ada penolakan. Anies pun, sambung dia, menyampaikan beberapa alasan mengapa memilih AHY sebagai cawapres.


Alasan AHY jadi cawapres Anies Baswedan

Alasan AHY jadi Cawapres Anies Baswedan karena Ketum Demokrat memenuhi seluruh syarat dan kriteria yang ditentukan dalam Piagam KPP. Dimana AHY juga dinilai Anies memiliki keberanian dan bersedia menempuh risiko untuk menjadi pendampingnya, meski ketika itu Demokrat terancam diambil alih Moeldoko melalui peninjauan kembali (PK) di Mahkamah Agung.

"Anies melihat syarat keberanian itu sebagai syarat ke-0 yang tidak dimiliki oleh kandidat cawapres lainnya. Pernyataan soal syarat ke-0 ini juga telah disampaikan kepada publik," kata Teuku.Baca Juga: Anies Baswedan Puji AHY di Hari Ulang Tahun ke-45: yang Kuat dan Besar Bukan Cuma Otot, tapi Pikirannya

Halaman:

Editor: Tatang Adhiwidharta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah