Nyoman Paul Terhenti di Top 4 Indonesian Idol 12, Berikut Profil dan Biodata Lengkapnya

- 2 Mei 2023, 09:33 WIB
Nyoman Paul Terhenti di Top 4 Indonesian Idol Season 12, Berikut Profil dan Biodata Lengkapnya
Nyoman Paul Terhenti di Top 4 Indonesian Idol Season 12, Berikut Profil dan Biodata Lengkapnya /Instagram/@indonesianidolid


KabarDKI.com - Langkah Nyoman Paul terhenti di kompetisi top 4 Indonesian Idol 12 tahun 2023 yang di gelar Senin 1 Mei 2023 malam WIB. Dimana ada empat peserta bersaing mendapatkan vote tertinggi dari penonton.

Nama Nyoman Paul harus tereliminasi di panggung Indonesian Idol 12. Kini tersisa yaitu Salma Salsabil ‘Aliyyah, Rony Parulian dan Nabila Taqiyyah.

Nyoman Paul atau Paul panggilan akrab peserta top 4 Indonesian Idol Season 12 asal Bali ini terhenti alias tereliminasi usai mendapatkan vote terendah

Baca Juga: PANAROMA, 4 Besar Indonesian Idol 2023 akan Kembali Beraksi 1 Mei 2023, Saksikan di RCTI



Melihat eliminasinya Nyoman Paul, namanya menjadi trending topic di Twitter. Beberapa warganet memberikan semangat.
 
"Tetap berkarya dan sukses terus,"tulis @indonesianidolid dikutip KabarDKI Selasa, 2 Mei 2023.

"Yakin kok Paul bakal sukses setelah ini. Semangat terus Paul dan Paulmoon," tulis @ruangsegalasalma.

"Liat kan tdi @noviabachmid dll yg ga nyampe gf tpi sampe se viral itu?? Kesuksesan tidak bergantung dgn juara," tambah @ammaralaydruss.



Profil Nyoman Paul

Profil Nyoman Paul
Profil Nyoman Paul instagram Indonesian idol

Nyoman Paul Aro lahir pada 23 Juni 2001. Ibu Paul berasal dari Bali, sementara Ayahnya merupakan orang Finlandia yang menetap di Swedia.

Paul lebih banyak menghabiskan waktu di Pulau Dewata. Pria berusia 21 tahun tersebut memilih Indonesia sebagai kewarganegaraan.

Nyoman Paul awalnya bermain sepakbola di Swedia bersama klub junior Skovde AIK U-19 sampai masuk tim senior sepanjang tahun 2016 hingga 2020. Belum setahun masuk ke tim senior Skovde, Paul kemudian dipinjamkan kepada klub Barito Putera pada tahun 2020.

Karena Skovde memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak, ia kemudian bergabung dengan Kalteng Putra. Menurut data dari Transfermarkt, per 1 Juli 2022, Paul saat ini merupakan pemain PSDS Deli Serdang yang bermain di Liga 2.

Baca Juga: Indonesian Idol 2023 Malam Ini Tidak Tayang, Salma, Rony, Nabila dan Paul Idol Pulang Kampung



Biodata Nyoman Paul

Profil Nyoman Paul, Finalis Indonesian Idol 2023 yang  Bersuara Memukau, Ternyata Pesepakbola Nasional!
Profil Nyoman Paul, Finalis Indonesian Idol 2023 yang Bersuara Memukau, Ternyata Pesepakbola Nasional!

Halaman:

Editor: Tatang Adhiwidharta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x