Cegah Aksi Kriminalitas, RTH dan Taman Kota di Wilayah Jakarta Utara Segera Dipasang CCTV

- 22 Februari 2024, 11:25 WIB
Taman Kota Jakarta Utara
Taman Kota Jakarta Utara /Beritasatu.com

KabarDKI.com-Ruang Terbuka Hijau (RTH) dan taman kota di Jakarta Utara akan dilengkapi dengan closed circuit television (CCTV) untuk mencegah adanya aksi kriminalitas maupun vandalisme.

Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Utara, Christian Tamora Hutagalung mengatakan, tidak sedikit masyarakat belum menyadari bahwa RTH dan taman kota beserta kelengkapannya adalah fasilitas umum yang harus dirawat dan dijaga bersama.

Baca Juga: Pemprov DKI Jakarta Segera Renovasi Tiga Gedung Panti Sosial

"Pemasangan CCTV ini perlu dilakukan untuk mencegah adanya aksi kriminalitas atau vandalisme seperti di RTH Jalan Yos Sudarso tepatnya seberang Jalan Inspeksi Kali Sunter, RW 04, Kelurahan Kelapa Gading Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara," ujarnya, Kamis (22/2).

Christian menjelaskan, dengan adanya CCTV ini maka bisa semakin memudahkan jika diperlukan pengusutan lebih lanjut jika ada pelanggaran aturan di area RTH atau taman.

"Pengamanan atau penjagaan di RTH maupun taman yang belum terpasang CCTV akan kita tingkatkan. Kemudian, untuk penerangan dan perbaikan fasilitas yang rusak tetap menjadi fokus perhatian kami," terangnya.

Ia mengingatkan masyarakat yang merusak atau mengambil sarana prasarana di RTH maupun taman akan dilakukan tindakan tegas mengacu kepada peraturan yang berlaku.

Baca Juga: Resmi Ditutup, Berikut Jalan Alternatif Menuju Stasiun Kereta Cepat Whoosh Halim

"Mari kita rawat dan jaga untuk kepentingan bersama. RTH dan taman sangat penting untuk kita, termasuk fungsinya sebagai ruang interaksi hingga berolahraga," ungkapnya. 

Halaman:

Editor: Oktafian Wahyu Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah