Gran Max Kecelakaan di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek Ternyata Travel Gelap

- 11 April 2024, 18:58 WIB
Gran Max Kecelakaan  di Tol Jakarta-Cikampek KM 58 di Pool Derek Cikopo, Purwakarta, Jawa Barat, Senin (8/4/2024).
Gran Max Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58 di Pool Derek Cikopo, Purwakarta, Jawa Barat, Senin (8/4/2024). /ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/foc/aa

KabarDKI.com - Gran Max yang kecelakaan di KM 58 Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) hingga mengakibatkan 12 orang penumpang meninggal dunia ternyara travel gelap atau tidak resmi. Pengemudi diindikasikan dalam kondisi letih.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, fakta ini bukan untuk mencari kambing hitam dalam kasus kecelakaan ini. Namun, kebenaran tersebut sesuai temuan dari KNTK.

“Bukan mencari kambing hitam, tapi demikian fakta hasil dari rilis KNKT yang kami dapatkan,” kata Budi Karya, saat konferensi pers di Pos Pantau Tol Cikampek, Kamis (11/4/2024).

Baca Juga: Tarif Tol Jakarta-Cikampek dan MBZ Bakal Naik, Berikut Daftarnya

Budi menjelekasn, penyelidikan KNKT menemukan jika sopir Gran Max tersebut sebelumnya melakukan perjalanan selama empat hari pulang pergi dari Ciamis – ke daerah Jawa Tengah.

“Semestinya mengangkut 8-9 orang, kali ini mengangkut bahkan sampai 12 orang dan itu tentu tidak layak,” ujarnya.

Baca Juga: Deretan Fakta Kasus Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Halim Utama

Budi berharap jika temuan KNTK ini bisa menjadi pelajaran bagi masyarakat. Dia pun mengimbau, agar warga melakukan perjalanan arus balik Lebaran nanti dapat memilih dengan cermat angkutan transportasi darat yang resmi.

“Selain itu juga pastikan jumlah penumpangnya wajar tidak melebihi kapasitas,” ujarnya.

Editor: Nani Suherni

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x