Jelang Iduladha, Berikut Kriteria Kesehatan dan Penyakit Hewan Kurban

- 15 Juni 2024, 08:58 WIB
Mengenal Hewan Kurban Kualitas Baik dan Sehat
Mengenal Hewan Kurban Kualitas Baik dan Sehat /Sudin Kominfotik Kepulauan Seribu

KabarDKI.com-Perayaan Iduladha selalu diselenggarakan dengan penuh makna dan hikmah, termasuk dalam kegiatan penyembelihan hewan kurban.

Beberapa hewan yang biasa dijadikan kurban di antaranya sapi, kambing, kerbau atau domba. Semua hewan tersebut haruslah dalam keadaan baik, sehat, dan terpenting memenuhi syarat yang disyariatkan dalam Islam.

Baca Juga: Peduli Keanekaragaman Hayati, Nusantara Power Dukung Upaya Pelestarian Maleo di Tangkoko

Berikut beberapa tips yang perlu diperhatikan dalam memilih hewan kurban, sehingga layak dan aman untuk penyembelihan.

Pertama, hewan cukup umur, artinya hewan kurban seperti kambing atau domba umur lebih dari 1 tahun, dan ditandai dengan tumbuhnya sepasang gigi tetap. Sedangkan untuk sapi atau kerbau umurnya lebih dari 2 tahun, ditandai dengan tumbuhnya sepasang gigi tetap.

Kedua, hewan tidak cacat, artinya hewan tidak pincang, hewan tidak buta, dan telinga tidak rusak.

Ketiga, hewan sehat, artinya hewan tampak bergairah, aktif bergerak, mata bersinar, kulit bagus, bulu mengkilat dan tidak rontok, telinga bersih, serta nafsu makan baik.

Keempat, hewan tidak kurus, artinya hewan yang kurus ditandai dengan tonjolan tulang terlihat jelas merata di seluruh bagian tubuh.

Selain mengetahui hewan kurban yang layak dan aman, kita juga harus mengetahui beberapa penyakitnya.

Halaman:

Editor: Oktafian Wahyu Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah