Konser Tangerang Lentera Festival 2024 Ricuh, Gegara Band Kesayangan Batal Tampil

- 24 Juni 2024, 15:26 WIB
Konser Tangerang Lentera Festival 2024 Ricuh, Gegara Band Kesayangan Batal Tampil
Konser Tangerang Lentera Festival 2024 Ricuh, Gegara Band Kesayangan Batal Tampil /ist

KabarDKI.com - Konser Tangerang Lentera Festival 2024 ricuh sampai penonton hancurkan panggung dan bakar sound system. Kejadian ini terjadi di Lapangan Sepakbola Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Banten, Minggu (23/6).

Sebuah video viral beredar, penonton Tangerang Lentera Festival tampak rusuh dan kecewa. Hal ini terjadi lantaran penampilan dari Feel Koplo, Guyon Waton, dan NDX AKA dibatalkan.

Baca Juga: Bruno Mars Gelar Konser di Jakarta, Catat Jadwal War Tiketnya!

Sejatinya para penonton yang telah membayar tiket sebesar Rp135ribu memadati lapangan. Bagaimana tidak, mereka kecewa karena telah memesan tiket konser sejak enam bulan lalu.

Tak ayal, mendengar dibatalkannya penampilan dari Feel Koplo, Guyon Waton, dan NDX AKA, membuat penonton mengamuk. Kekecewaannya disalurkan lewat aksi menghancurkan pagar dan panggung Konser Tangerang Lentera Festival 2024.

Baca Juga: Isyana Sarasvati Gelar Konser Bertajuk Lost In Harmony, Perjalanan 10 Tahun Berkarier

Bahkan, sejumlah penonton terlihat membakar sound system milik panitia.

Belum diketahui, berapa kerugian yang harus ditanggung oleh panitia kepada vendor. Selain itu juga pengembalian tiket kepada penonton yang sudah terlanjur membeli.***

Editor: Tatang Adhiwidharta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah