Diwarnai Kontroversi, Real Madrid Gagal Petik Kemenangan di Kandang Valencia

- 3 Maret 2024, 07:56 WIB
Valencia vs Real Madrid (Foto: X Real Madrid)
Valencia vs Real Madrid (Foto: X Real Madrid) /

KabarDKI.com - Real Madrid nyaris meraih tiga poin penuh ketika bertandang ke Mestalla, kandang Valencia, Minggu (3/3) dini hari tadi WIB. Akan tetapi sebuah keputusan kontroversial wasit membuat match tersebut berakhir dengan skor 2-2.

Pada laga tersebut Real Madrid sempat keteteran di babak pertama. Valencia bahkan sukses menceploskan dua gol dalam tempo tiga menit saja yakni oleh Hugo Duro di menit 27, dan Roman Yaermchuk pada menit 30.

Ketinggalan 2 gol, Los Blancos merespons dengan gol dari Vinicius Junior di penghujung babak pertama. Bintang asal Brasil tersebut lalu kembali menjebol gawang Valencia di menit 76 dan membuat skor sama kuat 2-2.

Kontroversi terjadi pada saat laga memasuki penghujung injury time. Awalnya Madrid berhasil membalikkan kedudukan lewat sundulan Jude Bellingham. Seluruh pemain Madrid sudah melakukan selebrasi, tetapi wasit menganulir gol itu karena pluit tanda laga berakhir sudah ditiup.

Hal itu langsung menimbulkan keos di kubu Madrid. Para pemain Madrid langsung mengerubungi wasit Gil Manzano. Jude Bellingham terlihat melakukan protes keras kepada wasit dan akhirnya diberikan kartu merah. Kendati demikian keputusan wasit tidak berubah, laga berakhir 2-2.***

Editor: Endah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x