Park Bo Ram Meninggal Dunia Secara Mendadak, Ini Penyebabnya

- 13 April 2024, 18:36 WIB
Penyanyi K-Pop Park Bo Ram Meninggal Dunia, Ditemukan Tergeletak di Wastafel
Penyanyi K-Pop Park Bo Ram Meninggal Dunia, Ditemukan Tergeletak di Wastafel /Instagram /@parkboramworld

KabarDKI.com - Dunia hiburan Korea Selatan digegerkan oleh kabar meninggalnya Park Bo Ram. Penyanyi jebolan ajang SuperStar K2 tersebut meninggal di usia 30 tahun.

Kabar meninggalnya penyanyi kelahiran Chuncheon itu dikabarkan oleh agensinya yakni Xanadu Entertainment pada Jumat 12 April 2024.

"Park Bo Ram tiba-tiba meninggal pada larut malam 11 April. Semua artis dan eksekutif di Xanadu Entertainment sangat berduka," tulis pernyataan manajemen seperti dikutip dari E Online.

Baca Juga: Siksa Kubur Raih Lebih dari 200 Ribu Penonton di Hari Pertama Penayangan

Sebelum dikabarkan meninggal dunia, Park Bo Ram sempat bertemu dengan dua orang temannya. Namun, ia pingsan karena terkena serangan jantung. Park Bo Ram sempat dibawa ke rumah sakit namun nyawanya tidak tertolong.

Selama berkarier sebagai musisi, Park Bo Ram sudah mengeluarkan dua Extended Plays (EP) yakni pada 2015 dan 2017. Ia juga menciptakan banyak single, salah satu yang sukses yakni single perdananya yang rilis pada 2014 berjudul "Beautiful".
***

Editor: Endah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x