Kementerian Perhubungan Siapkan Mudik Gratis, Catat Tanggal Pendaftarannya

- 3 Maret 2024, 11:29 WIB
Arus Balik Kereta Api
Arus Balik Kereta Api /KAI

KabarDKI.com-Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Kementerian Perhubungan mengadakan program Mudik Gratis 2024 untuk jalur laut, darat dan kereta api.

Juru Bicara Kementerian Perhubungan, Adita Irawati mengaku, program ini diharapkan mendapat perhatian dan partisipasi masyarakat, sehingga bisa mengaksesnya dengan mudah.

"Kami mengajak masyarakat bergabung dalam program mudik gratis yang diselenggarakan Kementerian Perhubungan, selain penumpang, sepeda motornya juga akan kami angkut secara gratis, sehingga bisa digunakan untuk bermobilitas di tempat tujuan," kata  Adita Irawati.

Baca Juga: Mulai 1 Maret 2024, Waktu Tunggu LRT Jabodebek Hanya 6 Menit

Adita mengimbau kepada masyarakat agar pemudik menggunakan transportasi umum atau memanfaatkan program mudik gratis ini, serta tidak mudik menggunakan sepeda motor karena potensi kecelakaan sangat tinggi.

"Kami tidak bosan mengimbau masyarakat agar tidak melakukan perjalanan jauh menggunakan sepeda motor karena berpotensi tinggi terjadi kecelakaan," ucapnya.

Sebagaimana tahun lalu BUMN dan perusahaan swasta banyak yang mengadakan program mudik gratis, diharapkan pada Lebaran 2024 ini, akan semakin banyak kementerian/lembaga, BUMN, perusahaan-perusahaan swasta, serta pihak lainnya yang turut menyelenggarakan program mudik gratis agar semakin banyak masyarakat yang mendapatkan manfaat.

“Kami beraharap, tahun ini kian banyak BUMN dan perusahaan swasta yang mengadakan mudik gratis. Jika program mudik gratis semakin banyak, jumlah pemudik yang menggunakan sepeda motor dapat ditekan sehingga angka kecelakaan turun dan kepadatan di jalan berkurang,” ujar Adita.

Baca Juga: Kasus Viral Santri Salafiyah Tidak Dapat Ikut Ujian, Ini Respon Kemenag

Halaman:

Editor: Oktafian Wahyu Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x