Soal Debat Capres, Ganjar Pranowo Sebut Tak Hanya Fokus soal Korupsi

- 14 Desember 2023, 07:54 WIB
Soal Debat Capres, Ganjar Pranowo Sebut Tak Hanya Fokus soal Korupsi
Soal Debat Capres, Ganjar Pranowo Sebut Tak Hanya Fokus soal Korupsi /Antara/Galih Pradipta/

KabarDKI.com - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo menilai mekanisme debat Capres-Cawapres Pemilu 2024 tak bisa hanya fokus membahas soal isu korupsi.

"Saya kira agak keliru kalau tadi malam (Selasa, 12/12) tidak membahas itu (isu korupsi), kami bahas; tetapi, keterbatasan tema diambil dari pertanyaan yang diberikan menjadikan kami memang tidak terlalu leluasa untuk mengeksplorasi lebih banyak," kata Ganjar mengutip dari Antara.

Ganjar Pranowo menyampaikan guna menanggapi pernyataan yang menyebut dirinya kurang dalam mengulik isu-isu seputar korupsi.

Baca Juga: Soal Debat Antar Cawapres Ditiadakan KPU, Begini Kata Ganjar Pranowo

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu mengungkapkan pada debat pertama capres Pemilu 2024 di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta, tersebut ada sejumlah tema yang harus dibahas dalam waktu yang sangat terbatas.

Menurutnya, apabila debat perdana tersebut khusus soal isu korupsi, maka pembahasannya bisa lebih seru dan mendalam.

"Kalau debat kira-kira temanya pemberantasan korupsi, debat kami! Bang, bung, bang, bung, wah, itu pasti asyik. Kami akan keluarkan semuanya," kata Ganjar.

Baca Juga: Punya Reputasi Kompeten Jadi Alasan Dipilihnya Mahfud MD sebagai Cawapres Ganjar

KPU RI menggelar debat pertama capres Pemilu 2024 di Jakarta, Selasa (12/12) dengan mengusung tema pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Halaman:

Editor: Tatang Adhiwidharta

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x