Dua Nutrisi yang Dibutuhkan Supaya Puasa Makin Mantap

- 20 Maret 2024, 17:00 WIB
Menu sahur praktis kaya nutrisi tidak hanya akan memberikan energi yang cukup, tetapi juga membantu menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Menu sahur praktis kaya nutrisi tidak hanya akan memberikan energi yang cukup, tetapi juga membantu menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. /Dan DeAlmeida on Unsplash/

KabarDKI.com - Selama berpuasa asupan nutrisi yang tepat sangatlah penting untuk menjaga tubuh untuk tetap bugar. Nah, ada dua nutrisi yang penting dan dibutuhkan oleh tubuh selama berpuasa. Apa itu?

Nutrisi yang dimaksud adalah vitamin C dan zinc. Mengapa dua nutrisi itu penting? Menurut informasi yang dikutip dari Alodokter, dua keduanya sama-sama punya peran untuk mendukung kekebalan tubuh.

Baca Juga: Manfaat Mengonsumsi Makanan Manis saat Berbuka Puasa

Jika kekebalan tubuh terjaga kondisinya, maka kita pun bisa menjalani puasa dengan optimal. Selain itu, kekebalan tubuh yang bagus juga bisa menangkal penyakit yang bisa mengganggu jalannya puasa.

Vitamin C dan zinc bisa didapatkan melalui konsumsi buah-buahan dan sayuran. Jeruk, jambu biji, kiwi, pepaya, mangga adalah buah-buahan yang memiliki vitamin c yang dibutuhkan.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Spesial, Cocok untuk Hidangan Buka Puasa

Sementara sayur-sayuran yang mengandung vitamin c di antaranya kembang kol, brokoli, kubis, dan paprika. Sementara makanan yang mengandung zinc yakni tiram, kepiting, daging ayam, daging sapu, susu, hingga yoghurt.***

Editor: Endah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x