Beberapa Jenis Minuman yang Bisa Membersihkan Paru-paru

- 4 April 2024, 17:03 WIB
Ilustrasi. 4 Resep Herbal untuk Kesehatan Paru-paru yang Direkomendasikan oleh Dr. Zaidul Akbar, Temukan Cara Mudahnya.
Ilustrasi. 4 Resep Herbal untuk Kesehatan Paru-paru yang Direkomendasikan oleh Dr. Zaidul Akbar, Temukan Cara Mudahnya. /Freepik/Stockking

KabarDKI.com - Mengonsumsi minuman pembersih paru-paru sangat penting apalagi untuk kalian yang hidup di kota besar dengan segala polusinya, atau untuk para perokok aktif.

Mengutip Alodokter, meskipun dibutuhkan penelitian lebih lanjut, namun berikut ini beberapa jenis minuman yang bisa membersihan paru-paru.

1. Teh Hijau

Menurut penelitian meminum 2 cangkir teh hijau bisa menjaga kesehatan paru-paru, serta menurunkan risiko terjadinya kanker paru-paru.

Hal tersebut dikarenakan pada teh hijau terdapat antioksidan yang bisa mengurangi radang paru-paru.

2. Jahe

Jahe bisa membersihkan racun yang ada di saluran pernapasan. Bukan cuma itu saja, jahe juga dinilai efektif untuk mengurangi kerusakan maupun peradangan di paru-paru.

3. Jus tomat

Minuman ini juga bisa dimanfaatkan untuk membersihkan paru-paru. Hal tersebut dikarenakan senyawa likopen yang bisa meningkatkan kesehatan paru-paru.

Halaman:

Editor: Endah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x