Program Mudik Gratis Sepeda Motor Naik Kapal Laut, Berikut Cara Pendaftaran dan Persyaratan

- 19 Maret 2024, 12:27 WIB
Program Mudik Gratis Sepeda Motor Naik Kapal Laut, Berikut Cara Pendaftaran dan Persyaratan
Program Mudik Gratis Sepeda Motor Naik Kapal Laut, Berikut Cara Pendaftaran dan Persyaratan /Pelni

KabarDKI.com-Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Laut menggandeng PT Pelni dalam program Mudik Gratis Sepeda Motor Naik Kapal Laut.

Melalui program ini, pemudik bisa membawa sepeda motornya pulang ke kampung halaman tanpa perlu mengendarainya di jalanan.

Baca Juga: Damri Hadirkan Bus Antar Kota Antar Provinsi Rute Bogor-Purwokerto

Sebab, pemudik beserta sepeda motornya akan diangkut menggunakan kapal penumpang dari PT Pelni.

Dilansir dari Instagram @pelni162, rute mudik gratis ini adalah Jakarta - Semarang pulang pergi (PP).

Untuk keberangkatan dari Jakarta menuju Semarang tanggal 5 dan 7 April 2024.

Sementara untuk arus balik dari Semarang menuju Jakarta tanggal 13 dan 15 April 2024.

Seluruh perjalanan akan dilayani menggunakan KM Dobonsolo.

Baca Juga: PT KAI Siapkan Diskon Tiket Kereta Api Bagi Agen Travel Hingga 30 Persen

Halaman:

Editor: Oktafian Wahyu Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x