FIFA Puji Kesuksesan Pelaksanaan Piala Dunia U-17 di Indonesia

- 2 Desember 2023, 21:03 WIB
FIFA Puji Kesuksesan Pelaksanaan Piala Dunia U-17 di Indonesia
FIFA Puji Kesuksesan Pelaksanaan Piala Dunia U-17 di Indonesia /Dok.FIFA

Erick juga berterima kasih pada Presiden FIFA Gianni Infantino yang telah terlibat aktif memberi asistensi pada Indonesia hingga bisa sukses menyelenggarakan Piala Dunia pertama kalinya di negeri ini. Menurut Erick, FIFA telah membuktikan komitmen penuhnya agar sepak bola bisa dinikmati semua, termasuk di Indonesia.

"Terima kasih dan rasa hormat kami kepada FIFA dalam hal ini sahabat saya President Gianni Infantino yang telah memberi kepercayaan sekaligus memberikan banyak bantuan kepada kami untuk bisa menyelenggarakan Piala Dunia U-17 pertama kalinya," ujar Erick.

Erick tak lupa pula berterima kasih kepada daerah maupun jajarannya. "Kepada Gubernur Jawa Barat, Wali Kota Bandung, Pemprov DKI, Jawa Timur serta Wali Kota Surabaya, Pemprov Jateng, dan juga Wali Kota Solo yang telah secara luar biasa bekerja keras bersama seluruh jajarannya dan memberikan pelayanan terbaik. Saya mengucapkan selamat dan terima kasih atas peran besar bapak ibu sekalian di balik kesuksesan pelaksanaan Piala Dunia U-17," ujar Erick.

Kepada seluruh pengurus PSSI maupun panitia yang telah bekerja keras dalam menyukseskan gelaran Piala Dunia Erick pun memberi apresiasi khsus. Dari mulai panitia di struktur pusat, daerah, petugas keamanan, petugas lapangan, sopir, hingga petugas kebersihan. Erick juga berterima kasih atas kontribusi luar biasa masyarakat Indonesia serta suporter sepak bola nasional yang menjadi salah satu aktor utama kesuksesan Piala Dunia U-17 Indonesia.

"Sekali lagi selamat dan terima kasih yang tak terhingga, jerih payah Anda semua telah menghasilkan sejarah yang membanggakan," ujar Erick.

Erick pun memohon maaf apabila sepanjang pelaksanaan Piala Dunia U-17 ada kekurangan. "Sebagai ketua saya meminta maaf jika sepanjang Piala Dunia U-17 kali ini ada satu dan lain hal yang masih kurang," pungkas Erick Thohir.***

Halaman:

Editor: Tatang Adhiwidharta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x