Alasan 'Realistis' Prabowo Rangkul NasDem

- 23 Maret 2024, 14:22 WIB
Alasan 'Realistis' Prabowo Rangkul NasDem
Alasan 'Realistis' Prabowo Rangkul NasDem /Media Center Nasional Demokrat/

KabarDKI.com - Alasan Prabowo rangkul partai NasDem dinilai pengamat politik Universitas Padjadjaran Yusa Djuyandi merupakan bentuk upaya merangkul partai di luar koalisi. Calon Presiden RI Prabowo Subianto ke Kantor DPP Partai NasDem di Jakarta, pada Jumat (23/2)

Yusa menilai upaya tersebut dilakukan Prabowo Subianto. Dasarnya NasDem termasuk dalam lima besar partai dengan raihan suara terbanyak di Pileg DPR RI 2024.

"Prabowo berupaya merangkul NasDem karena NasDem masuk lima besar Pileg," kata Yusa dikutip dari Antara.

Baca Juga: Jokowi Ucapkan Selamat kepada Prabowo Usai Menangi Pemilu 2024

Adapun upaya yang dilakukan Prabowo yaitu agar partai pendukung pemerintah di DPR RI periode 2024-2029 semakin kuat.

"Kekuatan Gerindra, Golkar, PAN dan Demokrat di dalam DPR belum cukup mengamankan dukungan parlemen," jelasnya.

Sebelumnya, Calon Presiden RI Prabowo Subianto mengatakan bahwa dirinya datang ke Kantor DPP Partai NasDem untuk menemui Surya Paloh dan menghormati ucapan selamat dari Ketua Umum Partai NasDem tersebut.

Ia mengatakan bahwa Surya Paloh langsung mengucapkan selamat kepada dirinya dan Cawapres RI Gibran Rakabuming Raka setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan pasangannya unggul pada Pilpres 2024.

Baca Juga: Resmi! Prabowo-Gibran Menang Pilpres 2024 dengan Meraih 96 Juta Suara

Halaman:

Editor: Tatang Adhiwidharta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x