Empat Cara Atasi Migrain Tanpa Konsumsi Obat-obatan

- 17 April 2024, 16:36 WIB
Ilustrasi seorang perempuan yang mengalami migrain/freepik
Ilustrasi seorang perempuan yang mengalami migrain/freepik /

KabarDKI.com - Migrain atau sakit kepala sebelah memang sangat mengganggu aktivitas kita sehari-hari. Bukan cuma karena rasa sakitnya yang mengganggu, tetapi juga memengaruhi mood selama seharian penuh.

Biasanya cara untuk menghilangkan sakit kepala sebelah dengan mengonsumsi obat-obatan tertentu. Namun, menurut Alodokter ada lho cara untuk mengatasi migrain tanpa obat. Apa saja?

Baca Juga: Awas! Beberapa Penyakit Ini Rentan Muncul Setelah Lebaran

1. Tidur
Pada saat mengalami migrain, biasanya penderita akan lebih sensitif terhaadap cahaya dan suara. Beristirahat sejenak, dan menghindari aktivitas yang membuat saraf tegang seperti bermain handphone dan komputer bisa mengatasi migrain.

Senyawa kimia yang dihasilkan oleh otak ketika tidur dapat meringankan rasa sakit. Selain itu, tidur yang cukup di malam hari bisa membantu mencegah migrain.

2. Gunakan kompres dingin atau hangat
Melakukan kompres dingin atau hangat dan diletakan di belakang leher bisa meredakan rasa nyeri akibat migrain. Kompres berguna untuk mengendurkan otot yang tegang, terutama menggunakan kompres dengan air hangat.

Baca Juga: Beberapa Jenis Minuman yang Bisa Membersihkan Paru-paru

3. Konsumsi kafein
Dengan kadar yang sedikit, kafein juga bisa mengurangi nyeri migrain secara alami. Akan tetapi patut diingat asupan kafein yang berlebihan bisa memicu penyakit lainnya.

4. Pijat
Ketika mengalami migrain saraf menjadi sangat tegang oleh karena itu timbul rasa nyeri yang mengganggu. Dengan melakukan pijatan lembut pada daerah dahi, bisa melancarkan aliran darah dan membantu relaksasi.***

Editor: Endah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x