LRT Jabodebek Permudah Mobilitas dan Konektivitas Warga

- 28 Agustus 2023, 22:00 WIB
LRT Jabodebek Permudah Mobilitas dan Konektivitas Warga
LRT Jabodebek Permudah Mobilitas dan Konektivitas Warga /Tangkap Layar Instagram.com/@lrt_jabodebek

Pandu berharap pemerintah bisa menambah rute-rute LRT di Jabodebek maupun membangun LRT di daerah lain di Indonesia.

Saat peresmian, Presiden Jokowi menyampaikan harapan agar keberadaan LRT dapat mengurangi kemacetan dan polusi udara. Hal itu karena Jakarta selalu masuk dalam 10 kota termacet di dunia.

Menurut laporan yang diterimanya, setiap hari masuk 996.000 kendaraan ke Jakarta sehingga menyebabkan kemacetan dan polusi.

"Oleh sebab itu kenapa dibangun MRT, LRT, TransJakarta, BRT, kereta bandara, agar masyarakat, kita semua beralih dari transportasi pribadi ke transportasi massal," ujar Presiden.

Baca Juga: Viral Momen Kocak Ari Lasso Tap Kartu di Gerbang LRT tapi Masih Ketahan Palang

Sebelumnya Presiden naik LRT dari Stasiun Harjamukti, Depok, Jawa Barat, didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, istri Wapres Wury Ma'ruf Amin, sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju, pimpinan lembaga tinggi negara dan pejabat terkait lainnya.

Presiden lalu transit di Stasiun Cawang, Jakarta Timur, sekitar pukul 08.55 WIB untuk meresmikan operasionalisasi LRT.

Usai meresmikan operasionalisasi LRT, Presiden melanjutkan perjalanan naik LRT menuju Stasiun Dukuh Atas, Jakarta Pusat, sebelum menuju ke Istana Kepresidenan Jakarta untuk melanjutkan kegiatan.

Secara terpisah, VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, LRT atau Kereta Api Ringan Jabodebek dijadwalkan beroperasi melayani penumpang mulai Senin di 18 stasiun yang ditetapkan.

Yaitu Stasiun Dukuh Atas, Setiabudi, Rasuna Said, Kuningan, Pancoran, Cikoko, Ciliwung, Cawang, TMII, Kampung Rambutan, Ciracas, Harjamukti, Halim, Jatibening Baru, Cikunir I, Cikunir II, Bekasi Barat dan Jatimulya.***

Halaman:

Editor: Tatang Adhiwidharta

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah