Pemkot Jaktim Percantik Jalan Sepanjang Bandara Halim Perdanakusuma Jelang KTT ASEAN

- 14 Maret 2023, 01:00 WIB
Pemkot Jaktim Percantik Jalan Sepanjang Bandara Halim Perdanakusuma Jelang KTT ASEAN.
Pemkot Jaktim Percantik Jalan Sepanjang Bandara Halim Perdanakusuma Jelang KTT ASEAN. /Pemkot Jaktim/

Kabardki.com - Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur akan mempercantik jalur jalan sepanjang Bandara Halim Perdanakusuma dalam rangka menyambut Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN pada September 2023 mendatang.

Hal itu diungkapkan Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar ketika memimpin langsung rapat koordinasi persiapan penyelenggaraan jalur lintasan tamu negara KTT ASEAN di Ruang Rapat Khusus Lantai 2 Blok A, Kantor Walikota Jakarta Timur, Senin (13/3/2023).

Dia mengatakan beberapa perbaikan yang akan dilakukan yakni perbaikan jalan, perbaikan lampu jalan, pengecatan kanstin dan perbaikan atau penambahan penghijauan di sepanjang jalur Bandahara Halim Perdanakusuma.

“Ini sesuai arahan bapak Pj Gubernur melakukan perbaikan lingkungan sarana prasarana dalam menyambut tamu negara KTT ASEAN, jadi akan kita perbaiki semua yang kurang baik akan kita perbaiki," ujar Anwar, dikutip dari laman resmi Pemkot Jaktim.

"Hari ini, kita sudah rapat koordinasi lintas sektoral dan sudah membuat surat tugas siapa berbuat apa, ada laporan monev (monitoring dan evaluasi) progresnya, yang akan kami sampaikan ke bapak Pj Gubernur,” lanjutnya.

Sebagai informasi, Indonesia saat ini memegang Keketuaan ASEAN 2023. Sejalan dengan keketuaan itu, Indonesia akan menjadi tuan rumah KTT ASEAN 2023 di Labuan Bajo pada Mei dan di DKI Jakarta pada September mendatang.***

 

Editor: Rashif Usman


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x