Bank DKI Kembali Gelar Sosialisasi Pengendalian Gratifikasi dan Penerapan Program Anti Pencucian Uang

- 15 September 2023, 19:30 WIB
Logo Bank DKI
Logo Bank DKI /Bank DKI/

KabarDKI.com - Bank DKI kembali menyelenggarakan kegiatan bertajuk ”Sosialisasi Pengendalian Gratifikasi dan Penerapan Program Anti Pencucian Uang, Pencegahan Pendanaan Terorisme dan Pencegahan Pendanaan Proliferasi Senjata Pemusnah Massal (APUPPT dan PPPSPM) Kepada Seluruh Insan Bank DKI Tahun 2023”.

Kegiatan Bank DKI ini sebagai bentuk refreshment, dan penguatan wawasan terhadap program pengendalian gratifikasi dan penerapan program anti pencucian uang.

Acara sosialisasi Bank DKI ini berlangsung secara hybrid dengan berlokasi di Kantor Pusat Bank DKI Jl. Suryopranoto No.8 Jakarta Pusat.

Baca Juga: Bank DKI Siapkan Hadiah Rp210 Juta untuk Finalis Abang None Jakarta 2023

Turut mengundang seluruh jajaran manajemen Bank DKI dan para Pemimpin Grup serta melalui media zoom dan Youtube secara live yang dihadiri Pemimpin Divisi/Pimp.Departemen serta seluruh Pemimpin Cabang dan Pemimpin Capem Bank DKI.

Selain itu turut hadir sebagai pembicara, Kasatgas Program Pengendalian Gratifikasi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Mutiara Carina Rizky Artha dan Tenaga Ahli Bidang Pelaporan dan Pengawasan Kepatuhan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Judith Leona R.Panggabean.

Baca Juga: Bank DKI Luncurkan Fitur JakErte di Aplikasi JakOne Mobil, Bisa Permudah Kepengurusan RT

Bank DKI terus menggaungkan agar semua pihak hindari gratifikasi dan mendukung terus penerapan APU PPT.***

 

Editor: Tatang Adhiwidharta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x